Friday 30 December 2016

Film Paling Ditunggu-Tunggu di Tahun 2017

Film

Tahun 2016 sudah hampir berlalu namun banyak kenangan-kenangan di tahun itu yang sebelumnya dan yang di tunggu-tunggu di tahun 2017 nanti ,seperti halnya penikmat film ada banyak film-film menarik yang akan keluar di tahun 2017 nanti,namun banyak yang beranggapan bahwa ada beberapa film yang paling mereka tunggu-tunggu ,apa saja itu ? yuk simak, 7 Film Paling Ditunggu-Tunggu di Tahun 2017.

1.Despicable Me 3.
Despicable Me 3
Film pertama ialah Despicable Me 3 film yang penikmatnya mulai dari anak-anak hingga dewasa memang cukup menarik di tonton.2 film sebelumnya dan satu spin off berjudul Minions, Despicable Me sebagai salah satu franchise film animasi terbesar akan kembali membawa Steve Carrell untuk terakhir kalinya mengisi suara sebagai Gru.
Film ini akan membawa Gru dan para Minions untuk menjalani petualangan ketiganya sekaligus akan menutup perjalanan mereka, sehingga para audience yang juga menonton 2 film sebelumnya akan kembali memenuhi teater untuk menyaksikan kekonyolan dari Steve Carrell, Kristen Wiig dan kawan-kawan.

2.Kong: Skull Island
Kong
Pada 80 tahun lalu sejak kemunculan pertama kalinya,King Kong telah menjadi salah satu monster terkenal di dunia perfilman.Kong eventually akan crossover dengan Godzilla di 2020 nanti. Legendary Pictures telah membuat perencanaan yang matang dan universe ini sudah dimulai dengan Godzilla (2014), dan setelah Kong: Skull Island (2017) akan hadir Godzilla 2 (2019) sebelum pertarungan antara kedua monster ini akan hadir di layar lebar setahun sesudahnya.
Dengan di dukung oleh aktor-aktor terkenal seperti A sekaliber Samuel L. Jackson, Brie Larson,film ini akan besar dan lebih terkenal di bandingkan film pertamanya.

3.The Fate of The Furious.
The Fate of The Furious
Sukses di film-film sebelumnya ,Fast and Furious telah menjadi salah satu franchise terbesar di dunia perfilman dan memiliki basis penggemar di seluruh dunia.Meskipun di tinggal oleh salah satu founder nya, Paul Walker, franchise ini diprediksi akan tetap berjaya selama beberapa tahun kedepan.
The Fate of The Furious akan menjadi salah satu film paling ditunggu di 2017.

4.Justice League.
Justice League
Kebangkitan DCEU dimana untuk pertama kalinya dalam live action movie, para superhero akan team up di Justice League. Terlepas dari kritik buruk di 2 film terakhir, gak akan mempengaruhi minat audience untuk kembali menyaksikan Batman, Superman, Wonder Woman dan kali ini akan ditemani oleh Aquaman, Cyborg dan The Flash untuk menyelamatkan bumi.

5.Spiderman: Homecoming.
Spiderman
Film yang sudah terkenal dari jaman dulu memang tidak di ragukan lagi action seru dan menantangnya,Meskipun telah berganti pemeran dalam waktu kurang dari 10 tahun (2007 - 2016), status Spiderman sebagai salah satu superhero kesayangan paling terkenal gak terganggu dan setiap filmnya selalu ditunggu-tunggu.Fakta bahwa Spiderman kini hidup di dunia yang menjadi "tempat"nya yaitu bersama superhero marvel yang lain menjadi faktor keuntungan lain yang membuat franchise ini bakal semakin ditunggu-tunggu.

6.Beauty and The Beast.

Beauty and The Beast
Suksesnya The Jungle Book membuktikan bahwa live-action classic disney movie punya basis penonton yang besar. Ditambah fakta jumlah penonton trailer pertama dari Beauty and The Beast yang luarbiasa (lebih dari 28 juta dalam waktu kurang dari 1 bulan, atau hampir 1juta penonton sehari) ,pasti akan lebih booming di tahun 2017 tepat film ini keluar.

7.Star Wars: Episode VIII.

Star Wars: Episode VIII
Sejak dimulai lagi dengan Star Wars: The Force Awakens di 2015 yang bahkan menjadi salah satu film terbesar sepanjang masa.Star Wars: Episode VIII akan melanjutkan saga ini setelah sebelumnya kita dibawa menengok ke masa lalu dengan Rogue One.Tidak heran film ini sangat banyak peminatnya.

Itulah ke-7 film yang akan di tunggu-tunggu di tahun 2017 nanti ,siapkan diri anda dan siapkan dompet anda. Sekian Semoga bermanfaat.


1 Comments

  1. power rangers gan. keren abis tuh. spiderman kurang begitu disukai deh. ceritanya ga runtut

    ReplyDelete